Seringkali kita membaca bahkan mengetik dengan bahasa sendiri tapi masih banyak ditemui typo (salah penulisan) sama kayak postingan ini haha. Yaa urgensi masalahnya ga tinggi-tinggi amat tapi pada sebagian kata bisa sangat fatal kan?. Misalnya kita ingin menulis “tapi”, si huruf “p” ketinggalan tuh, kan jadi fatal. Tidak hanya itu, masih banyak lagi kan? Nah bisa kalian sebutin di kolom komentar kwkkw.

Seringkali juga kita malas untuk membaca ulang dengan lebih teliti dari yang kita tulis tadi. Meskipun sudah berusaha teliti tapi masih aja ada yang typo, ya kan? Nah sebenarnya software office (Word, PowerPoint, dkk) sudah dilengkapi dengan word processor atau proofing tools yang berfungsi untuk memantau kata yang diketikan. Itu lho yang waktu kita ngetik ada garis merah dibawahnya. Itu maksudnya kata yang diketikkan tidak ditemui di kamus bahasa tersebut. Lumayan kan ya buat bantu-bantu koreksi katanya…

Download

Saya yakin banyak diantara kalian yang memiliki software office berbahasa inggris dibanding indonesia (ya tentunya Office versi Indonesia sudah otomatis aktif -_- ga perlu kesini). Jadi kalian perlu mengistall software tambahan dari luar agar office bisa mengenali Bahasa Indonesia (file tambahannya kecil kok) .  Dibawah ini ada beberapa tautan yang berhasil saya kumpulkan. Jadi pilih sesuai dengan versi Office dan jangan lupa sesuaikan arsitektur CPU kalian ya…

Setelah selesai download install seperti biasa, agree, next, next, tunggu hingga selesai haha . Jangan lupa untuk memuat ulang office (jika office masih keadaan terbuka).

Integration

Untuk penggunaannya cukup gampang. Pertama buka Office kalian, misalnya saya menggunakan Word. Masuk ke File > Options > Language kemudian tambahkan bahasanya. Pilih Indonesia kemudian tekan Add.

Options Language

Terakhir Set as Default (bebas sih, terserah ingin dibuat default atau tidak).

Set as Default

How to Use?

Ketik atau cari kata, paragraf, atau apapun itu yang ingin dijadikan target kemudian blok.

Blok teks

Nah kan banyak tuh yang berwarna merah. Di Word bagian bawah (status bar) ada tulisan “English (United States)” yang merupakan bahasa yang sedang digunakan. Untuk menggantinya tekan tulisan tersebut sehingga muncul seperti gambar dibawah ini.

Language

Pilih “Indonesian” kemudian tekan OK dan tattaraaa… kelihatan tuh yang salah mana aja wkwk….

Banyak yang salah tuh

Untuk membenarkannya cukup klik kanan kata yang salah kemudian pilih kata yang benar.

Sips

Khusus untuk Windows 10!!!

Karena Office mendeteksi bahasa melalui keyboard maka kita perlu menambahkan keyboard Bahasa Indonesia ke dalam Windows. Sebenarnya tanpa cara ini kita tetap bisa melakukan pengecekan seperti cara diatas hanya saja kurang praktis. Karena juga cara menginstall keyboard ini cukup gampang jadi kenapa ga sekalian. Etss… buat install keyboard ini kalian butuh koneksi internet, yaa paling cuman butuh 8 MB.

Pertama cari “Region & language settings” pada Control Panel atau bisa kalian ketik secara langsung pada Start. Kemudian pada bagian “Preferred language” pilih “Add language

Region & Language

Cari “Bahasa Indonesia” kemudian pilih  Next

Cari Bahasa Indonesia

Sesuaikan dengan pilihan pada gambar dibawah ini dan terakhir tekan Install tunggu beberapa detik hingga selesai.

Install

Jika sudah kalian bisa memastikannya dengan melihat pada tray dan disana tertulis ENG yang berarti kita sedang menggunakan keyboard berbahasa Inggris. Untuk menggantinya cukup tekan tulisan tersebut sehingga muncul pilihan untuk menggunakan keyboard Bahasa Indonesia (IND)

Selesai

Sekarang apa?

Nah, jika sudah selesai coba ganti ke keyboard Bahasa Indonesia dan secara otomatis software office akan menyesuaikannya. Kelebihannya ketika kita mengetik dan terjadi kesalahan misalkan kita sedang mengetik “tdk” maka secara langsung akan dibenarkan oleh office dengan kata “tidak” setelah kita menekan space.

Nah jadi gimana tutorialnya? misal ada yang bingung silakan manfaatkan fitur chat, komentar dibawah, atau bisa hubungi salah satu kontak pada sidebar. Cukup sekian yaaa…

Semoga bermanfaat 😊